PERKEMBANGAN NEGARA PERU


Nama  :Zuliya / S / EA


Peru,merupakan Negara terbesar ketiga dibenua Amerika Selatan,terdiri atas gurun pasir yang luas,daerah pegunungan yang dingin dan menakutkan dan tanah dataran rendah yang lembap dan panas.pernah berkdudukan sebagai sumber kekayaan dan kekuasaan bangsa Spanyol di Amerika Selatan,hingga kini Peru masih merupakan Negara yang paling besar dan paling padat penduduknya diantara bangsa dipegunungan Andes.

Penduduknya terdiri atas keturunan para penakluk Spanyol yang terpelajar,kaya raya,dan hidup dikota pesisir atau perkebunan luas serta orang Indian asli yang hidup dibukit-bukit pegunungan Andes dan tetap mempertahankan adat kebiasaan leluhur Inka mereka.Dibeberapa daerah yang terpencil di Amazon tinggal beberapa kelompok suku Indian yang hidup dengan cara yang selama 1000 tahun tidak mengalami perubahan dan berbicara dalam bahasa yang hanya dimengarti oleh mereka sendiri.Perbedaan yang demikian mencolok antara sikaya dan simiskin,kehidupan duniawi dikota dan kehidupan primitiv,dan terciptanya kelas menengah baru yang terdiri atas pegawai negeri,petani,dan kaum profesioanl dan para eksekutif bisnis,guru,pekerja,pedagang,semuanya mempengaruhi karakter bangsa Peru.
Negeri ini masih memperlihatkan kesan kebudayaan Indian kuno dan penakluk spanyol yang memorak porandakan negeri ini babad-abad yang lalu dalam usaha pencaharian emas dan perak.kini peru sedang mengalami proses perubahan.Hasil negeri ini bukan hanya emas dan perak,tetapi negeri ini juga mengandung sumber kekayaan alam lainnya.Pada abad ke-16,bangsa Spanyol memperkenalkan jenis binatang baru,tanaman baru,dan juga keahlian baru kepada bangsa Inka yang mereka taklukkan.Pada abad k-20 para teknisi beserta teknologinya telah mengubah tanah luas untuk dimanfaatkan menjadi lahan pertanian,memberikan lebih banyak aliran listrik untuk industry,mengebor minyak bumi dari sumur minyak yang banyak jumlahnya yang terletak didaerah pantai Peru dan pedalamannya.Kekayaan laut pun mengalami perubahan dan diharapakan bahwa pada dasawarsa terakhir ini Peru sudah dapat menjadi Negara penghasil bahan makanan dari laut yang paling terkemuka didunia.
Kota besar terus berkembang.Kota lima yang modern berkembang kesamping dan keatas,dengan gedung pencakar langitdan gedung apartemennya yang menggantikan beberapa gedung yang telah tua.Jalan baru terus dibangun sampai kedaerah yang hingga kini belum belum terjamah dan masih memiliki tanah untuk dikembangkan dan sumber alam untuk diolah.
Masih ada perubahan lainnya lagi,partai politik baru,berbagai macam persekutuan,dan filsafat terus berkembang.Pengaruh dan kekuasaan kaum Oligarki,kelompok keluarga terkemuka yang dapat dikatakan sedikit sekali jumlahnya dengan sebagian besar kekayaan Peru berada ditangan mereka,semakin berkurang.Kini kekayaan dan kekuasaan berada ditangan kaum industrialis,pedagang,dan cendikiawan.Malahan kini putra seorang buruh kasar pun dapat menjadi pegawai kantor dan selanjutnya anak mereka dapat mengikuti kuliah diberbagai universitas.
·                Lahan
Peru yang terletak dipantai barat Amerika Selatan,berbatasan dengan Ekuador dan Kolombia di Utara,brasilia dan Bolivia ditimur,Chili di Selatan,dan Samudra Pasifik di barat.Tiga subbagian geografis utama Peru adalah pesisir dan daratan rendah pantai,tanah pegunungan Andes yang lebih dikenal dengan nama daerah Sierra,dan daerah kaki gunung dan daratan rendah sebelah timur yang lebih dikenal dengan nama Montana.Disamping darah subbagian lama ini,dapat ditambahkan juga daerah laut yang berdekatan,yaitu daerah tempat ditemukannya ladang minyak yang sangat penting artinya,dan daerah tempat terdapatnya persediaan ikan yang melimpah.
·                Pantai
Daerah pantai dan dataran rendah dipantai berada dijalur tanah daratan yang sempit antara Samudra Pasifik dan lereng barat pegunungan Andes.Dataran rendah ini membentang panjang dari perbatasan Ekuador sampai keperbatasan Chili.Jalur tanah daratan ini,yang berubah-ubah dalam ukuran lebarnya,merupakan daerah penghasil utama negri ini.Disini berdiri plabuahan samudra,ibu kota Negara,ladang minyak bumi yang penting,industri perikanan,dan pusat kegiatan kebudayaan Peru.Walaupun wilayah ini hanya terdiri  atas kira-kira 11% dari jumlah seluruh tanah daratan Peru.Wilayah ini menampung 1/3 jumlah seluruh penduduknya.
Sebagian besar daerah dipantai adalah daerah gurun yang bertahun-tahun tidak mendapatkan air hujan.Namun,dengan menetapakan suatu sistem irigasi,daerah ini mampu menjadi daerah pertanian yang produktif.Disini tumbuh kapas,tebu,padi,sayur-mayur,anggur,dan buah-buahan lainnya.Meskipun letak Peru dekat sekali dengan garis khatulistiwa.
·                Sierra
Wilayah pegunungan Peru,yaitu Sierra,terbagi atas 3 jajaran besar pegunungan Andes yang membentuk tembok raksasa antara gurun pantai peru dan dataran tinggi barat Amazon.Biasanya gunung dibagi menjadi kordilera timur,kordilra tengah,dan kordilra barat.Pegungan ini lebih banyak bersifat kumpulan punggung bukit,yang terpisah satu sama lain dan rumit,dari pada jajaran yang saling berhubungan.Dataran tinggi Sirra menduduki lebih dari 1/3 darah negeri ini dan menampung kira-kira 3/5 penduduk,yang sebagian besar adalah petani dan penggembala.Daerah ini adalah darah dataran tinggi rata,ngarai yang berbatu tajam,puncak Huascaran yang selalu tertutup salju.Jajaran gunung berapi dapat ditemukan sepanjang bagian barat daya dataran tinggi.
Iklim dataran tinggi Sierra berkisar antara sedang dan dingin membeku,bergantung pada ketinggiannya.Dibagian yang paling tinggi suhu malam dan siang hari berbeda.Musim hujan berlangsung dari bulan Oktober sampai April dan airnya dapat melimpahi sungai yang ada.Kedangkalan sejumlah batu dan lumpur yang disebut huaycos,muntah keluar melampaui bibir sungai sehingga menimbulkan kerusakan terhadap desa dan daerah sekitarnya,daerah yang lebih rendah tanaman yang dikembangkan adalah tebu,kapas,cokelat,padi,jagung dan koka.
·                Montana
Daerah Montana  meliputi lereng bawah sebelah Timur pegunungan Andes dan dataran sebelah Timur pegunungan Andes.yaitu sebuah daerah luas yang belum diolah yang berupa hutan yang sangat luas dan sejumlah sungai yang dikenal dengan nama selva.Disitu hanya ada sedikit skali jalan sehingga sungai merupakan satu-satunya sarana transportasi melalui hutan belukar.
Montana beriklim panas dan lembap.Hujan turun lebat didaerah ini,dengan curah hujan yang paling banyak dari Desember sampai April.Karena panas,hujan yang kering,dan hutan belukar selva yang tumbuh pesat,daerah ini tidak menarik untuk dihuni dan hanya suku Indian yang terbelakang saja yang mendiami daerah ini.Sungai dan DanauSungai utama peru semuanya adalah anak sungai Amazon.Sungai Maranon adalah salah satu aliran utama sungai Amazon.yang kadang-kadang dikatakan sebagai aliran lanjutan dari hulu.Danau Titicaca yang terletak disudut tenggara peru dekat perbatasan Boliviadengan ketinggian lebih dari 4.000 M diatas paras laut adalah danau terbesar di Amerika Selatan dan tertinggi didunia.
·                Penduduk
Mayoritas penduduk berasal dari keturunan orang Indian,bangsawan Spanyol yang berkulit putih,orang mestizo,serta campuran Spanyol dan Indian disebut cholos oleh orang peru.Kurang lebih 1/3 penduduk adalah orang mestizo,karena pada permulaan zaman penjajahan dahulu kerajaan spanyol tidak membenarkan wanita Spanyol pergi ke Peru sehingga mengakibatkan percampuran antara pria spanyol dan wanita Indian.Kira-kira 1/2 jumlah penduduk peru adalah orang Indian dan 1/10 antaranya berkulit putih.Tidak pernah terjadi imigrasi besaran keperu,tetapi pada pertengahan abadke-19 penduduk dari berbagai bangsa diantaranya bangsa italia,jerman,cina,dan jepang telah menetap disana.persentas orang negro kecil sekali.
·                Kehidupan Dipegunungan Andes
Lebih dari 4 abad dibawah pengaruh Eropa Barat tidak mengubah seluruh pola dasar kehidupan orang Indian yang berdiam didalam masyarakat yang tinggal jauh dipgunungan Andes yang tinggi.Petani didarah ini,campsinos,memiliki sedikit harta milik seperti sebuah gubuk yang terbuat dari tanah liat atau batu,sebidang tanah tempat menanam kentang,jagung,quinoa(biji-bijian),kacang-kacangan,dan beberapa binatang ternak.Selain sebagai petani bebas,orang Indian dipegunungan bekerja sebagai penggembala,kerja tambang,playan diperkebunan besar di Sierra,sebagai imigran dikota,atau buruh tani yang tidak memiliki tanah pertanian.Mayoritas orang Indian dibawah garis kemiskinan,pendapatan mereka yang terbatas hamper sama sekali tidak memungkinkan mereka memperoleh barang dipasar.Zaman kemakmuran Peru tidak pernah dikenyam oleh sebagiab bsar pendudyk pegunungan.
·                Warisan Bangsa Peru
Dari campuran orang Indian dan spanyol dihasilkan kebiasaan music,makanan,perayaan,kesenian dan arsitektur bangsa peru.Yang oleh orang Negro dipantai,walaupun sedikit jumlahnya telah dimanfaatkan.
Katolik Roma,yang dahulu disebarkan oleh bangsa Spanyoldidunia baru,kini menjadi agama Negara,walaupun stiap orang bebas menganut keyakinannya masing-masing.Ketaatan kepada agama katolik brbeda-beda disetiap daerah.Festival,Tari,dan MusikBulan Oktober dilima merupakan saat diselenggarakannya Pekan Raya Oktober dan pawai.Kesenian dan arsitektur banyak gereja,gedung umum,dan banyak rumah besar milik pribadi dari zaman jayanya penjajahanperu mencerminkan pengaruhnya.Cozco adalah pusat arsutek zaman colonial,kerajinan ukir kayu,seni pahat,dan seni lukis yang penting sekali.Gaya Seni tradisional Eropa sangat terpengaruh skali oleh aliran Cuzko abad ke-17 dan ke-18 ini.pelajaran agama merupakan bagian tersendiri.Francisco Lazo menjadi terkenal karena karya lukisnya dan Luis Montero karena hasil karya lukisannya yang besar Atahualpa's Funeral.
Seniman peru zaman itu terkenal sekali karena keaslian hasil karya mereka.Bermula pada tahun 1930-an,gaya peru yang khas itu diperkenalkan antara lain oleh Jose Sabogal dan Julia Codesido.Selama Dasa Warsa yang lalu ,generasi pelukis yang berbakat muncul ,diantaranya adalah Fernando do Szyszlo.
·                Kerajinan Tangan
Keterampilan bangsa peru dalam membuat tekstul dan keramik merupakan warisan lain dari zaman prmulaan orang Indian.Diseluruh peru,kota atau daerah tertentu memiliki kerajinan tangannyamasing-masing.Pengrajin diHuancayo,puno,dan Cuzyo,membuat boneka dan mainan ilama serta mnenun berbagai jenis babut,kain,dan bahan tekstil,wol alpaca,ilama dan Vicuna.Barang kramik seperti baskom,prkakas dan patung kecil dibuatdisetiap daerah.Yang paling terkenal adalah Banteng Pucara dan reproduksi gereja dan alat-alatsembahyang Ayacucho.
·                Kesusastraan
Peru dihampiri setiap bidang kesusaateraan terwakili penuh oleh penulis yang terlalu banyak untuk disebutkan diuraian yang singkat ini.
Seorang Pria Inka kelahiran cuzko abad ke-16,Garcilaso de la vega,diakui sebagai penulis nesra pertama Amerika.Sebagai putra dari seorang putri kerajaan inka dengan seorang pria spanyol,dia erupakan campuran antara kabudayaan Indo-Amerika dan kebudayaan Eropa.dalam bukunya Royal Commentaries of the Incas.dia bercerita kepada anak cucu tentang legenda,adat  istiadat,dan lembaga kemasyarakatan kerajaan besar para leluhurnya.
Datangnya mesin cetak pertama di Peru pada tahun1584 mendorong penciptaan karya dikalangan para penulis didaerah pendudukan .Disamping kesusasteraan yang bersifat keagamaan,sebagian besar buku abad ke-16 adalah buku ceritera atau dongeng yang ditulis oleh pejabat,serdadau,pendeta bangsa spanyol,dan orang spanyol lain.Pada paruh kedua abad ke-19 Peru menghasilkan dua orang penulis besar,yaitu Ricaldo Palma dan Manuel Gonzales Prada.Ricaldo Palma menulis Peruvian Traditions yang terkenal itu,yang diterbitkan dalam 10 jilid.Dari Pena Gonzales Prada muncul bentuk sajak dan puisi baru yang memperkenalkan aliran realism kedalam kesusasteraan Peru.Diperu terjadi gerakan perubahan kesusuasteraan yang menekan pada kepentingan nasional dalam penulisan puisi dan politik.Wartawan Jose CarlosMariategui  menganalisis masalah poltik dan sosial Peru dalam buku 7-esainya yang terkenal –Siete Ensayos.
Banyak novel regional dan sosial terkemuka yang telah memenangkan sambutan meriah bagi para penulisnya.Diantaranya adalah Ciro Alegria yang menulis The World Is Wide and Alien dan Mario Vargas Liosa dengan karya masa kininya Green House.MakananMasakan Peru merupakan paduan antara metode dan ramuan  Spanyol dan Indian.Pada kelurga yang makmur hidupnya ,makan besar biasanya berlangsung pada tengah hari.Sebagian besar took dan kantor di lima dan kota besar lainnya tutup pada siang hari dan kemudian dibuka kembali pada jam 3 sore,guna memberi  kesempatan pada mereka untuk makan.
·                Ekonomi
Peru adalah sebuah Negara pertanian dengan usaha pertambangan kecil dibawah Kaisar Inka.Setelah penaklukan bangsa Spanyol,penekanan lebih besar diberiakan kepada bidang pertambangan.Kini kekayaan ekonomi peru lebih banyak bergantung pada berbagai jenis hasil industry pertambanagan keanekaragaman hasil industry inilah yang memungkinkan peru terhindar dari kehancuran ekoomi tunggal yang menghantui hampir semua Negara Amerika Latin.Mata pencaharian separuh bangsa Peru bergantung pada pertanian. kapas adalah salah satu mata dagang yang utama diikuti oleh gula,padi,tembakau dan kopi.
·                Sejarah Kekaisaran Inka
Beberapa abad sebelum kekaisaran Inka berdiri,penduduk didaerah Andes Peru hidup dalam kelompok komunal yang dikenal dengan nama ayllus.Tanah,kerja,dan kekayaan dibagikan menurut perbandingan.juga peradaban India telah berkembang tinggi dengan penduduknya yang gemar bekerja keras dan cinta damai.Menjelang tahun 500 sebelum Masehi penduduk daerah pegunungan ini telah menjadi pekerja bangunan,pemahat batu,dan pembuat barang tembikar yang terampil sekali.Kebudayaan Chavin dengan kuilnya yanag termashur itu bermula sejak zaman sebelum agama Kristen.Dipantai terdapat kebudayaan  parakas yang menghasilkan bahan tekstil yang kaya dalam enyususnan tekstur dan desain kain.Suku Chimu adalah pembangun gedung yang hebat,sebagaimana dilihat dari reruntuhan istana bata di ibu kota mereka,Chan Chan,dekat Trujillo.Suku lain,misalnya suku Moche kearah utara,adalah pencipta patung dan lukisan indah.Banyak yang sudah dipelajari dari peradaban kuno yang ada pada lukisan yang kini dapat disaksikan diberbagai museum.Bangsa Inka termasuk bangsa sedikit jumlahnya,tetapi teratur baik sehingga dapat membawahi suku bangsa lain di Peru.untuk kemudian berhasil menegakkan kerajaan yang paling menakjubkan dalam sejarah dunia. Kerajaan yang didirikan pada akhir abad ke-11,atau abad ke-12,ini terbentang dari Cuzco kearah utara melalui papa yang sekarang dinamakn Ekuador.Kearah Selatan sampai kesungai Mauler di Chil Tengah yang sekarang termasuk daerah Bolivia,dan kedaerah sebelah Utara Argentina.Bangsa Inka membagi kerajaan menjadi 4 provinsi dan menamakan daerah yang luas ini  Tahuantinsuyo-kosa kata bahasa Quenchua yang artinya "Negara yang terdiri atas 4 bagian".
Menurut legenda,kerajaan Inka didirikan oleh Manco Capac,seorang dari kalangan keluarga Ayar,yang diperintah oleh ayahnya,Inti(matahari),untuk mendaatkan tanah yang bermanfaat bagi kehidupan mereka.Cuzco / Coscco ,Quenchua berarti "pusat",menjadi Ibu Kota dan Pusat kerajaan Inka.Penguasa Inka itu agung,oleh karena itu setealh ia wafat penguasa aghung lainnya akan menggantikan kedudukannya.Juga dikatakan bahwa kerajaan diperintahkan oleh 13 pemimpin Negara berturut-turut.Setiap pemimpin hendaknya setia dari permulaan sampai akhir hayatnya untuk hidup dan bekerja sesuai dengan yang telah ditentukan oleh Penguasa Agung.Tanah adalah milik masyarakat dan dibagikan oleh Negara sesuai dengan kebutuhan sang anggota.Ekonomi bangsa Inka adalah pertanian.Roda,abjad,dan system tulisan tidak dapat diketahui.Bangsa Inka menyimpan sejarah resmi dan dokumen mereka didalam sebuah alat yang dinamakan quipu.Alat ini terdiri atas rangkaian benang yang berwarna-warna. Dan jumlah benang  yang didalamnya di buat simpul dalam bentuk dan ukuran yang berkelainan untuk mengingatkan quipucayocs,pemegang quipu tentang angka dan dan statistic,kejadian,dan fakta yang dikehendaki.Penaklukan Oleh Bangsa SpanyolSetelah Vanco Nunez de Balboa menemukan samudera pasifik pada tahun 1513,orang spanyol dipanama mendengar berta samar-samar  tentang sebuah kerajaan  yang kaya diselatan,yang entah bernama Pelu,piru,atau biru karena tak jelas.Tergoda oleh kemungkinan kekayaan yang melimpah Francizco Pizarro,yaitu salah seorang rekan Balboa.
·         Kerajamudaan
Peru tumbuh menjadi kerajaan kecil Spanyol yang terkaya dan terkuat di Amerika.Daerah kekuasaannya terbentang hampir keseluruh daerah di Amerika Selatan.Kerajaan kecil ini dibagi menjadi audiencial,setaraf dengan daerah hukum dan provinsi.
Selama masa penjajahan terdapat perbedaan kelas yang ketat sekali.Orang Criollo,orang Spanyol kelahiran Amerika,tidak mungkin menduduki jabatan penting.Kedudukan penting hanya diperuntukkan bagi anggota masyarakat aristokrat Spanyol,sebagai pengganti Raja.Orang mestiozo berada dibawah orang criollo dalam kehidupan ekonomi,sosial,dan politik.Orang Indian membentuk suatu kelas yng terpisah.Mereka diperbudak oleh para penakluknya dan diharuskan bekerja di pertambangan.Kerja paksa,keadaan yang buruk,dan keterbukaan terhadap penyakit orang kulit putih sering kali menyebabkan kehancuran secara besar-besaran bangsa Indian.Sistem encomienda,yang membagikan kepada aristocrat Spanyol sebidang tanah luas dan sejumlah orang Indian untuk dipekerjakan menyebabkan timbulnya pola yng hingga kiini menjadi masalah yang serius sekali.
Perdagangan Peru berada ditangan bangsa Spanyol.Seperlima ekspor utama Peru,yang berupa emas dan perak menjadi hak raja.Kapal yang penuh dengan muatan menuju ke Eropa menarik perhatian perampok dari pengusaha kapal keperairan Peru.
Ketidakpuasan terhadap pemerintah Spanyol tumbuuh dikalangan orang Criollo dan mestizo yang telah lama menderita.Perlahan-lahan gerakan revolusi mulai berakar.Dimana-mana orang mulai menyatakan dirinya berhak membentuk pemerintahannya sendiri.Keberhasilan Revolusi Amerika Tahun 1776 dan Revolusi Prancis tahun 1789 memenuhi udara dengan gagasan kemerdekaan.
·                Perang Emansipasi
Revolusi besar pertama terhadap kekuasaan Spanyol terjadi pada tahun 1780.Revolusi ini dipimpin oleh kepala desa suku Indian,Jose Gabriel Cordorcanqui.yang menggunakan nama Raja Inka terakhir ,Tupac Amaru.Pemberontakan ini  ditandai oleh kemarahan terhadap tindakan penindasan yang banyak sekali teradi pada orang Indian.Berbarengan dengan pemberontakan ini terjadi pula pemberontakan di desa-desa Granada Baru.Kedua pemberontakan ini tumpas dengan kejam sekali.Walaupun gerakan revolusi saat itu tidakmemiliki pemimpin yang tangguh,tetapi paling sedikit telah meletakkan landasan untuk pecahnya revolusi yang sesungguhnya di daerah Amerika  Spanyol pada tahun 1810.
Peru adalah daerah koloni yang memperoleh kemerdekaan dari Spanyol karena,sebagai pusat kekuasaan Spanyol.Didaerah ini bercokol angkatan darat Spanyol yang terbesar dan terkuat.Akhirnya,kemerdekaan dapat direbut dengan bantuan yang datang dari luar.Dua tokoh yang berperan pada saat itu.Yang pertama adalah Jenderal Jose  de san martin,yang dengan sebuah kapal yang penuh dengan pasukan Chili dan Argentina berlayar dari Valparaiso,Chili,untuk membebaska Peru.Para patriot bangsa Peru begabung dengan pasukan  San Martin dan kemerdekaan diproklamasikan pada tanggal 28 juli 1821.San Martin turun hanya menjadi pemimpin bangsa,tetapi setuju dengan gelar perundingan bangsa.Karena berbagai macam masalah ia mengharapkan kerja sama dengan pembebas Venezuela,Jenderal Simon Bolivar,tokoh besar yang lain ssat itu.San Marti gagal mencapai persetujuan dengan Bolivar pada pertemuan yang bersejarah yang diadakan di Guayaquil,Ekuador.Pada bulan Juli 1822,San Martin melepaskan kekuasaanya dan berapa bulan kemudian ia meninggalakan negeri itu.Ia masih dihormati oleh bangsa peru sebagai seorang took pembebas Peru.Bolivar mengambil alih kedudukan pimpinan yang ditinggalkan itu pada tahun 1823,tetapi pada tahun 1825 diserahkannya kembali kekuasaan itu kepada kongres.
Kekuasaan Spanyol berakhir dengan pertempuran yang terjadi dengan pasukan Bolivar dibawah pimpina Jenderal Antonio Jose De Sucre,di Ayacucho pada tanggal9 Desember 1824.Sejalan dengan kejadian ini,Republik Bolivar  diproklamasikan.Kemudian Bolivar kembali kelima,tetapi kekuasaannya di Peru dengan mendadak berakhir pada tahun berikutnya oleh kekuasaan didalam yang menentangnya.
·                Republik
Peru,sama dengan bangsa Amerika Selatan baru lainnya,tidak siap untuk menghadapi perubahan mendadak kepada status berpemerintahan sendiri.Berbagai fraksi didalam pemerintahan saling bersaing satu sama lain untuk kekuasaan politik.Pergulatan mengakibatkan serangkaian pergantian konstitusi dan pemerintahan,pemberontakan dalam negeri,dan peperangan dengan Negara republik tetangga selama 2 dasawarsa pertama setelah kemerdekaan.
Periode pertama kemajuan sosial dan ekonomi terjadi ketika Ramon Castilla mengambil alih kekuasaan pada tahun 1844.Negeri ini menjadi makmur karena penjualan guano dan nitrat sodium,yang ditambang dipadang pasir sebelah selatan yang gersang.Pada tahun 1862 Spanyol mencoba menaklukkan kembali bekas daerah koloninya di Amerika dan pasukan Spanyol menduduki daerah yang tidak berpenduduk,yaitu Kepulauan Chincha yang kaya tahi burung,selama berlangsungnya pertentangan ini,Callao dibom perang Spanyol melawan Peru berlangsung sampai tahun 1866.
Pertentangan antara Bolivia dan Chili mengenai daerah nitrat padang pasir Atacama mencapai titik puncaknya pada tahun 1879 dengan peperangan yang terjadi disamudera Pasifik.Karena terikat persekutuan pertahanan dengan Bolivia,Peru terseret dalam peperangan melawan Chilidan kemenangan Chili meninggalkan Peru dalam keadaan bangkrut.Perang berakhir pada tahun 1883 dengan perjanjian Ancon,yang menimbulkan masalah-masalah territorial yang meredupkan dikehidupan di Amerika Selatan dan mengganggu hubungan Peru-Chiliuntuk ½ abad lamnya.Jlan buntu untuk memenuhi syarat perjanjian akhirnya dapat ditembus pada tahun 1929 dengan disetujuinya perjanjian perdamaian dan persahabatan,tetapi baru pada tahun 1941 pertentangan perbatasan yang berakhir dapat diselesaikan dan perbatasan Peru ditetapkan.
Sejarah politi Peru telah berlangsung dengan mengalami banyak gangguan dan ketidaktentuan dengan persaingan sengit dalam bidang politik antara kaum sipil yang beraliran konstitusional dan regim militer ekstra konstitusional yang memegang tempuk kekuasaan pemerintahan.Pada tahun 1924 gerakan politik yang sangat penting artinya disusun oleh Meksiko oleh Raul Haya de la Torre,Allianza Papuler Revolucionaria Americana(APRA).yang kegiatannya malahan memperumit politik Peru.
Dalam pemilihan Nasional tahun 1956,rakyat Peru memilih lagi seorang sipil,Dr.Manuel Prado,sebagai penguasa tertinggi,tetapi sebelumnya ditumbangkan oleh junta militer pada pertengahan tahun 1962.Pemilihan bebas diadakan lagi tahun 1963 dan dimenangkan oleh Fernando Belaunde Terry.Enam tahun masa jabatan Belaunde diserobot oleh klup militer yang mengambil alih pemerintahan pada tanggal 3 oktober 1968.
·                Masalah Dan Harapan
Peru masa kini merupakan sebuah panorama kerajaan dan kekayaan masa lalu.Yang sekarang terkenal dengan kekayaan alamnya yang berlimpah serta berbagai jenis hasil produksi.Pengalaman beberapa puluh tahun terakhir menunjukkan bahwa Peru mampu menunjukkan terhadap pertumbuhan ekonomi yang kuat.Masa depan negeri ini terletak pada kemampuannya menyelesaikan sejumlah masalah yang mendesak.Diantaranya adalah masalah pembagian tanah dan kekayaan Negara  yang lebih merata dan cara membawa orang Indian ke jalur kehidupan Nasional.Masalah-masalah ini lebih diperberat dengan tingkat pertambahan penduduk yang tinggi,tekanan akan terbatasnya jumlah lahan yang dapat ditanami,inflasi,pengangguran,dan imigrasi masal kekota besar dengan akibat bertambahnya  daerah kumuh.Beberapa perubahan khusus sedang diusahakan.
FAKTA DAN ANGKA
Republik Peru-Republica del peru-adalah nama resmi Negara ini.Ibu Kota:LimaLetak Geografis:Pantai Barat Amerika Selatan.Garis Lintang- 03'S.Sampai 24'S.Garis Bujur -  55'B sampai  21'B.Wilayah:1.285.216Ciri Fisik:Titik Tertinggi-gunung Huascaran(6.768 M).Sungai Utama-Maranon,Ucayali,Huallaga.Danau Utama-Titicaca.Penduduk:19.200.000 jiwa(perkiraan).Bahasa:Bahasa Spanyol,Quecha(bahasa resmi),Aymara,Dialek Indian.Agama: Katolik Roma
Pemerintahan:Republik.Kepala Negara dan kepala pemerintahan-Presiden.Badan legislative-kongres:Senat,dan bangsa-bangsa,organisasi Negara-Negara Amerika(OAS),Asosiasi Perdagangan Bebas Negara Amerika Latin(AFTA),pasaran bersama Negara Andes.Kota Besar:Lima,Callao,Arequipa,Trujillo,Iquitos,Cuzco,Huancayo.
Ekonomi:MineralUtama-timah,tembaga,besi,perak,seng,minyakbumi.Produk Pertanian Utama-kapas,gula,wol,padi,kulit,kulitsamakan,kopi.Industri dan Produk,Industri-tekstil,makanan dari ikan,kayu,barang terbuat dari kulit,karet,bahan kimia.Ekspor Utama-berbagai macam logam,makanan dari ikan,kapas,gula,kopi.Impor Utama-mesin,peralatan transportasi,peralatan rumah tangga,produk makanan,tembakau.Mata Uang:solHari Libur Nasional:28 juli hari kemerdekaan,Lagu kebangsaan:somos libres,seamoslo siemprec.

Daftar Pustaka

No comments:

Post a Comment